Kepala Inspektorat Brebes dan Staf Dinpermades Positif Corona

FOTO/PUSKAPIK/ISTIMEWA

PUSKAPIK.COM, Brebes – Sebanyak 52 karyawan Inspektorat Brebes menjalani pemeriksaan rapid swab. Itu dilakukan setelah Kepala Inspektorat Kabupaten Brebes, dinyatakan positif COVID-19.

Sri Teguh Pambudi, Kepala Inspektorat Brebes dinyatakan positif setelah uji swab keluar pada Selasa 15 September 2020. Usai dinyatakan positif, pasien langsung dibawa ke RSUD Brebes.

Selain Sri Teguh Pambudi, karyawan dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dinpermades) juga dinyatakan positif. Pasien atas nama Dian (48) kini dirawat di salah satu rumah sakit swasta di Brebes.

Kepala Dinas Kesehatan Brebes, dr Sartono saat dikonfirmasi membenarkan hal itu.

“Yang bersangkutan (Kepala Inspektorat dan karyawan Dinpermades) dinyatakan positif tadi pagi. Kami langsung tindaklanjuti dengan tracing dan pemeriksaan terhadap para karyawan Inspektorat juga Dinpermades,” terang Sartono di Kantor Inspektorat Brebes, Selasa 15 September 2020 siang.

Dijelaskan, Kepala Inspektorat sudah mengalami gejala sakit sejak pekan lalu. Dia terakhir masuk kantor Rabu minggu kemarin.

“Sejak Kamis sudah tidak masuk kantor dan setelah diperiksa swabnya ternyata positif. Sekarang sudah dirawat di RSUD Brebes,” ungkap Sartono.

Ditambahkan Sartono, pihaknya juga menelusuri kontak pasien sebelum divonis positif. Termasuk kegiatan kedinasan pasien semasa belum masuk rumah sakit.

Sementara, mengantisipasi terjadinya penularan, telah dilakukan penyemprotan disinfektan oleh tiga orang petugas dari PMI Brebes. Selain kantor, penyemprotan juga dilakukan di rumah pasien.

Kontributor : Fahri Latief
Editor : Amin Nurrokhman

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!