Jumling, Polres Pemalang Ajak Masyarakat Ikut Jaga Kamtibmas

Kegiatan Da'i Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) cipta kondisi Pilkada,Pilkades, dan cegah Covid-19, di Masjid Al-Ikhlas, Desa Jebed Selatan,Taman, Pemalang, Jumat 13 November 2020.FOTO/PUSKAPIK/ISTIMEWA

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Melalui kegiatan Da’i Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) cipta kondisi Pilkada,Pilkades, dan cegah Covid-19. Polres Pemalang mengajak masyarakat untuk turut menjaga kondusifitas ditengah Pilkada dan jelang Pilkades, ditengah pandemi Covid-19.

Siang tadi, Jumat 13 November 2020, Kabag Ren Polres Pemalang, Kompol Pranata, bersama anggota melaksanakan Jumatan Keliling (Jumling) di Masjid Al-Ikhlas, Desa Jebed Selatan,Taman, Pemalang.

Ba’dha Salat Jum’at, kepada para jama’ah, Kompol Pranata menyampaikan salam ta’lim dari Kapolres Pemalang. Dalam dakwahnya, dia menuturkan, umat muslim memiliki kewajiban yang sama untuk ‘Amar Ma’ruf Nahi Munkar’ (Mengajak kebaikan dan mencegah kemunkaran). Tidak memandang apakah itu Polisi,TNI, petani, dan lain-lain.

“Rasullulah menyampaikan janganlah sekali-kali kita memutus tali silaturahim. Oleh karna itu, jangan karena beda pilihan lalu mengorbankan tali silaturahim,” kata Kompol Pranata.

Kompol Pranata berharap, para ulama desa setempat bisa bersinergi dengan Bhabinkamtibmas, Babinsa dan kepala desa, untuk menyampaikan informasi potensi gangguan kamtibmas sekecil apapun, agar segera bisa dirampungkan di tingkat desa.

“Terkait wabah Covid-19, kami mohon semua jamaah mau peduli dengan ikhtiar, melalui patuh protokol kesehatan dengan 4M (Memakai Masker, Mencuci tangan dengan sabun/air mengalir,Menjaga Jarak, serta Menjauhi Kerumunan),” ungkap Kompol Pranata.

Kegiatan itu ditutup dengan pemberian bantuan sosial (bansos) berupa alat cuci tangan,hand sanitizer, serta 1 box masker kepada pengurua masjid.

Penulis : Eriko Garda Demokrasi
Editor: Amin Nurrokhman

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!