DLH Angkut Dan Buang Sampah Liar

 

COMAL (PuskAPIK) – Pasca audiensi warga dukuh Setikung desa Sikayu kecamatan Comal Pemalang (Senin, 11/02) mengenai tempat pembuangan sampah yang meresahkan warga, dinas LH kabupaten Pemalang langsung mengerahkan 3 (tiga) unit armada truk pengangkut sampah menuju grosir Comal, tempat dimana pembuangan sampah liar tersebut berada.(baca : Buang Sampah Liar, Tanggung Jawab Siapa?)

Tiga unit truk tersebut yang dipimpin oleh Eko Subekti dan Wily petugas dari DLH Pemallang beserta para operator pengangkut sampah, sekitar pukul 13.00 wib tiba dilokasi dan mulai melaksanakan pengangkutan dan pembuangan sampah, Rabu(13/02). Proses pembuangan tersebut didampingi oleh anggota Koramil 04/Comal. Tampak Danramil 04/Comal Lettu Cba Supardi, S.H, memimpin langsung pendampingan tersebut. Seperti tang telah disampaikan sebelumnya, Danramil 04/Comal berharap diadakannya tempat pembuangan sampah yang permanen.

Sementara di tempat terpisah, Kepala bidang pengendalian dan konservasi lingkungan, Dinas Lingkungan Hidup kabupaten Pemalang, Raharjo,Sip.MAp, menyampaikan bahwa tim operator dan unit truk pengangkut sampah sudah dikirim ke Comal untuk mengangkut sampah yang dikeluhkan warga. Rahardjo menyatakan bahwa masalah sampah tidak hanya menjadi tanggung jawab dmas LH saja, namun menjadi tanggung jawab semua lini, juga masyarakat itu sendiri. Ditambahkan juga bahwa tanggung jawab secara moral serta kesadaran pada masyarakat untuk berperilaku hidup bersih dan sehat harus ditanamkan sejak dini, sehinga membuang sampah secara sembarangan tidak akan pernah terjadi.

Rahardjo berharap setelah kejadian tersebut masyarakat semakin sadar akan pentingnya hidup bersih dan sehat, salah satunya tidak membuang sampah secara sembarangan.

Selain didampingi oleh Koramil 04/Coma, dalam pendampingan petugas pengangkut sampah dari dari DLH Pemalang, juga turut mendampingi kepala desa yang tetdampak sampah liar tersebut, antara lain kepala desa Sikayu, Sidirejo, Purwosari serta perangkat. (hape)

Loading

error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!