Ngecor Rumah di Desa Sima Pemalang, Pekerja Bangunan Tewas Tersengat Listrik

Puluhan warga berkumpul di lokasi buruh proyek tewas tersengat listrik di Desa Sima, Kecamatan Moga, Kabupaten Pemalang. FOTO/PUSKAPIk/DEDI MUHSONI

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Warga Desa Sima, Kecamatan Moga, Kabupaten Pemalang, Agus Riyan (22), tewas seketika di lokasi proyek akibat tersengat aliran listrik saat akan melakukan pengecoran di lantai dua sebuah rumah, Senin, 28 Desember 2020. Korban kini telah dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) setempat.

Kejadian ini membuat geger Desa Moga. Banyaknya warga yang ingin melihat kejadian tersebut membuat petugas kepolisian, tim medis dan petugas PLN sedikit kesulitan dalam mengevaluasi jenazah tersebut.

Kepala Desa Sima Arif Naf’an Lubis membenarkan peristiwa tersebut dan kini korban yang bernama Agus Riyan telah dilakukan pemakaman oleh keluarga almarhum.

Dari informasi yang diterima, Arif Naf’an menjelaskan bahwa korban baru pertama kali bekerja di lokasi tersebut. Saat mengecor lantai atas sebuah rumah, ia tidak mengetahui adanya aliran listrik pada wilayah kerja, sehingga tersengat dan jatuh ke tanah.

Diduga korban meninggal dunia di tempat kejadian. Namun untuk memastikan serta sesuai prosedur penanganan kecalakaan, korban dilarikan ke klinik terdekat.

“Informasi itu terjadi pagi tidak lama saat pekerjaan dimulai, tetapi almarhum sudah dibawa pulang ke rumah duka untuk dimakamkan,” katanya.

Hingga berita ini diturunkan, Kapolsek Moga belum bisa dikonfirmasi mengenai peristiwa yang menewaskan pekerja proyek tersebut.

Penulis: Dedi Muhsoni
Editor: Faisal M

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!