Jumat, 26 Des 2025
light_mode

Singapura Kirimi Kendal Ratusan Ribu Masker dan Handsanitizer

  • calendar_month Kam, 18 Mar 2021

PUSKAPIK.COM, Semarang – Sebanyak 600.000 masker dan 284.000 botol handsanitizer diterima oleh Pemerintah Kabupaten Kendal dari Pemerintah Singapura, Kamis, 18 Maret 2021. Untuk sementara penyimpanan bantuan dari Pemerintah Singapura disimpan di Gedung Olahraga (GOR) Sasana Krida Bahurekso Kendal.

Bupati Kendal Dico M Ganinduto mengatakan, Pemkab Kendal telah merencanakan penyaluran bantuan tersebut kepada pihak yang memiliki prioritas tinggi, seperti pondok pesantren dan Sekolah. “Distribusi kita berikan kepada pelayan publik, tempat umum, pondok pesantren dan tentunya sekolah yang kita rencanakan akan buka dalam waktu dekat ini tentunya,” kata Dico saat meninjau tempat penyimpanan bantuan yang dikirim oleh Pemerintah Singapura.

Distribusi akan dilakukan dalam waktu dekat setelah seluruh bantuan tiba di Kendal. Dico berharap dari bantuan yang diterima dapat memberikan dampak besar dalam hal pencegahan penyebaran Covid-19.

Sementara itu, Sekretaris Dinas Kesehatan Kendal Budi Mulyono mengatakan, bantuan dari Singapura itu datang bertahap. Pada Rabu kemarin, 17 Maret 2021 diterima 9 truk pertama, sedangkan pada hari ini diperkirakan berjumlah 12 truk. Bantuan dikirim dari Pelabuhan Tanjung Emas Semarang.

Droping bantuan untuk pencegahan Covid-19 ini dijadwalkan selesai selama 5 hari. Setelahnya, Satgas Covid-19 akan membagikan masker dan hand sanitizer ke semua masyarakat.

Ia berharap, bantuan tersebut dapat mengoptimalkan program pencegahan Covid-19 agar angka pertumbuhan kasus corona di Kendal segera ditekan lebih maksimal. “Semoga bantuan ini bisa membantu masyarakat untuk meningkatkan protokol kesehatan. Namun masih kita tunggu instruksi bupati,” katanya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dua Tentara Sergap Maling Truk

    Dua Tentara Sergap Maling Truk

    • calendar_month Sen, 30 Mar 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Aggota Unit Intel Kodim 0712/Tegal, berhasil meringkus seorang terduga pelaku pencurian truk, Senin siang, 30 Maret 2020. Terduga pelaku AS (54), warga Desa Pegirikan, Kecamatan Pangkah, Kabupaten Tegal, diringkus di pangkalan truk Maribaya, Kabupaten Tegal. Informasi yang berhasil dihimpun Puskapik, menyebut, kejadian bermula saat Anggota Kodim 0712/Tegal mendapatkan informasi ada seorang warga […]

    Bagikan Ke Teman
  • Temui Insan Pers, Mansur Hidayat : Pemerintah Butuh Kritik Membangun

    Temui Insan Pers, Mansur Hidayat : Pemerintah Butuh Kritik Membangun

    • calendar_month Jum, 13 Sep 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Bupati Pemalang, Mansur Hidayat, harapkan kritik dan saran yang membangun dari wartawan dalam mengawal pemerintah menjalankan program dan kebijakannya.   Itu disampaikan Mansur Hidayat dalam acara Sinergitas & Having Fun Pemerintah Kabupaten Pemalang dengan Insan Pers di Lapangan Tennis Indoor Setda Pemalang, Jumat (13/9/2024).   Baca JugaBupati Pimpin Jamasan Kereta Kencana Dan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Dari Pintu ke Pintu, Jokowi Pantau Vaksinasi Nelayan Cilacap

    Dari Pintu ke Pintu, Jokowi Pantau Vaksinasi Nelayan Cilacap

    • calendar_month Kam, 23 Sep 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Cilacap – Presiden RI Joko Widodo melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Cilacap, Kamis 23 September 2021). Presiden melakukan sejumlah agenda kerja, salah satunya memantau pelaksanaan vaksinasi dari pintu ke pintu di perkampungan nelayan Sentolokawat, Kelurahan Cilacap, Kecamatan Cilacap Selatan. Sejak pagi, masyarakat setempat telah menantikan kedatangan orang nomor satu di Indonesia ini. Sekitar pukul […]

    Bagikan Ke Teman
  • Target Nilai KIP Maksimal, Diskominfo Kota Pekalongan Koordinasi PPID Pembantu

    Target Nilai KIP Maksimal, Diskominfo Kota Pekalongan Koordinasi PPID Pembantu

    • calendar_month Rab, 12 Agu 2020
    • 72Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Pekalongan menyelenggarakan Sosialisasi dan Rapat Persiapan Penilaian PPID Tingkat Kota Tahap II Tahun 2020 dengan Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Pembantu OPD di Ruang Jetayu Setda Kota Pekalongan, Selasa-Rabu, 11-12 Agustus 2020. Rapat ini sebagai persiapan penilaian tahap II Keterbukaan Informasi Publik (KIP) pada Pemeringkatan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ribuan Pedagang Kaki Lima dan Warung di Pekalongan Terima Bantuan Tunai Rp1,2 Juta

    Ribuan Pedagang Kaki Lima dan Warung di Pekalongan Terima Bantuan Tunai Rp1,2 Juta

    • calendar_month Sel, 12 Okt 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Kota Pekalongan – Program Bantuan Tunai untuk Pedagang Kaki Lima dan Warung (BTPKLW) dari pemerintah pusat mulai digulirkan kepada masyarakat yang berhak. Pada penyaluran tahap pertama, bantuan senilai Rp1,2 juta tersebut secara simbolis diserahterimakan Dandim 0710/Pekalongan Letkol CZI Hamonangan Lumban Toruan didampingi Sekda Kota Pekalongan Sri Ruminingsih dan jajaran Forkopimda kepada perwakilan penerima di […]

    Bagikan Ke Teman
  • Peringati Hakordia, ASN Didorong Utamakan Pengabdian

    Peringati Hakordia, ASN Didorong Utamakan Pengabdian

    • calendar_month Sel, 3 Des 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Dalam memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) yang jatuh pada 9 Desember, Pemerintah Kota Pekalongan bersama Kejaksaan Tinggi (Kejati) Provinsi Jawa Tengah menggelar pembinaan masyarakat taat hukum dan pencegahan korupsi yang bertajuk “Teguhkan Komitmen Berantas Korupsi untuk Indonesia Maju”, berlangsung di ruang Buketan, Kantor Sekretariat Daerah Kota Pekalongan, Selasa (3/12/2024). Walikota Pekalongan, […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less