Di Tegal, 2 Anjing Pelacak Bom Dikerahkan ke Gereja

Sejumlah personil Satuan Sabhara Polres Tegal Kota saat melakukan sterilisasi di gereja katolik Hati Kudus Yesus di Jalan Ismail, Kota Tegal, Kamis sore, 1 April 2021.FOTO/PUSKAPIK/WIJAYANTO

PUSKAPIK.COM, Tegal – Satuan Sabhara Polres Tegal Kota melibatkan dua anjing pelacak saat melakukan sterilisasi sejumlah gereja di jalan Kapten Ismail, Kota Tegal, Kamis sore, 1 April 2021. Salah satu gereja yang menjadi sasaran sterilisasi adalah Gereja Katolik Hati Kudus Yesus.

Dua anjing yang memiliki spesialisasi pengendus bahan peledak itu dipergunakan untuk memeriksa ruangan tempat peribadatan dan lingkungan gereja lainnya, guna mengantisipasi adanya barang yang dicurigai sebagai bahan peledak.

“Pemeriksaan menggunakan satwa dari K-9 dalam hal ini spesifik dari jibom, untuk menghindari atau menemukan manakala ada bahan peledak yang diletakkan di dalam gereja,” kata Kasat Sabhara Polres Tegal Kota Iptu Bambang SD.

Baca Juga

Loading RSS Feed

Selain pelibatan satwa K-9, pemeriksaan juga dilakukan menggunakan metal detektor dan cermin inspeksi untuk memeriksa selurut sudut ruangan tempat peribadatan dan altar. Selain gereja Hati Kudus Yesus, sterilisasi juga dilakukan di gereja Mahanaim dan gereja Bethel Maranatha di jalan Kapten Ismail Kota Tegal.

“Kegiatan ini dikandung maksud agar pelaksanaan ibadah umat kristiani hari ini, Jumat, Sabtu dan Minggu dapat berjalan dengan baik dengan aman dan nyaman,” ujar Bambang.

Kontributor: Wijayanto
Editor: Amin Nurrokhman

 

 

Loading

Baca Juga

Loading RSS Feed

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!