PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Seorang penyandang disabilitas, Gading Oga Saputra (17), yang keliling berjualan di kompleks Alun-Alun Kajen menarik perhatian Menteri Sosial Tri Rismaharini.
Mensos Risma bersama rombongan mendatangi kediaman Gading di Dukuh Bubak, Desa Kebonagung, Kecamatan Kajen guna menyerahkan bantuan layanan atensi berupa modal usaha sebesar Rp2 juta dan motor roda tiga Viar senilai Rp17,5 juta pada Minggu siang, 16 Mei 2021.
Rombongan Mensos diterima Bupati Pekalongan Asip Kholbihi, Sekda Pekalongan Bambang Irianto serta Kadinsos Kabupaten Pekalongan.
Baca Juga
Dalam sambutannya, Risma menyampaikan Kemensos akan berusaha menolong para penyandang disabilitas karena tahun ini akan membuat 490 unit alat bantu untuk mobilitas disabilitas dan nilainya kurang lebih Rp15 miliar.
“Mudah-mudahan ini menyemangati saudara-saudara kita disabilitas untuk tidak putus asa dan tidak menyerah karena di balik kekurangan yang diberikan Allah kepada kita, Allah pasti memberikan kelebihan,” kata Risma.
Mantan Wali Kota Surabaya tersebut menjelaskan, dirinya mengetahui Gading dari pemberitaan media. Dikatakan pula ia berterima kasih kepada Bupati Pekalongan beserta seluruh jajaran yang telah merespons.
Dalam kesempatan yang sama, Bupati Pekalongan Asip Kholbihi mengungkapkan, pemerintah mengambil inisiatif kemudian melakukan pemetaan sekaligus pendampingan terhadap disabilitas dan selanjutnya akan dibantu sesuai dengan kebutuhan.
“Gading ini kan jualan di alun-alun sini, sudah dibuatkan sepeda motor yang dobel fungsi sekaligus bisa untuk jualan,” katanya.
Menurut Asip, tidak hanya Gading yang menerima bantuan. Dinas sosial sudah mempunyai data para penyandang disabilitas dari semua tuna (netra, rungu, dan sebagainya) yang nantinya akan didampingi. “Prinsip, pemerintah terus melakukan upaya untuk membantu seluruh lapisan masyarakat,” katanya.
Gading mengaku sangat senang dengan pemberian bantuan yang langsung disampaikan Mensos Tri Rismaharini. “Saya senang sekali, bantuan sepeda motor listrik ini akan saya pakai berjualan keliling,” katanya.
Kontributor: Suryo Sukarno
Editor: Faisal M
Baca Juga