COMAL (PuskAPIK) – Penjaringan pengangkatan perangkat desa di 4 (empat) desa kecamatan Comal kabupaten Pemalang melaksanakan tes tertulis secara serempak, Rabu (15/11).
Keempat desa tersebut Lowa, Ambokulon, Susukan dan Wonokromo yang sudah melaksanakan tahapan-tahapan penjaringan mulai dari administrasi hingga mencapai puncaknya yakni tes tertulis.
Pelaksanaan tes di tiap-tiap desa tersebut dihadiri kepala desa, panitia, peserta tes, babinsa, bhabin kamtibmas, para saksi serta tim pemantau dari dinas/lembaga terkait. Sementara kapolsek Comal Utomo, S.H. dan Danramil 04 Comal Kapten Inf. Hendro Suroso bekenan melaksanakan pemantuan keamanan dengan terjun langsung ke desa-desa penyelenggara tes tersebut.
Baca Juga
Sepeti yang terlihat dalam pelaksanaan tes tertulis di desa Wonokromo kecamatan Comal kabupaten Pemalang, tes dimulai pada pukul 13.45 wib setelah sebelumnya dilaksanakan pembuatan soal ujian. Sambil menunggu soal selesai, panitia tes tertulis menyampaikan beberapa hal kepada peserta tes terkait tata tertib maupun hal-hal lainnya.
Dalam kesempatan tersebut kapolsek Comal Utomi, S.H., berkenan memberikan sambutan dan pengarahan kepada peserta tes desa Wonokromo. Disampaikan kepada para peserta agar dalam melaksanakan ujian/tes terulis di lakukan dengan baik dan serius. Bagi para peserta yang nanti tidak lolos karena nilainya rendah maka di harapkan untuk legowo/ikhlas dengan apa yang menjadi hasil dari ujian/tes tertulis yang akan di laksanakan.
Kapolsek Comal juga berharap kepada para calon yang tidak lolos tidak putus asa dengan hasil ujian, karena pekerjaan bukan hanya sebagai perangkat desa namun masih banyak pekerjaan dan usaha yang lain. Sedangkan bagi peserta yang lolos, jika sudah menjadi perangkat desa dapat melaksanakan tugas dan tangung jawab dengan sebaik baiknya.
Tes dilaksanakan tepat pukul 13.45 wib yang bertempat dibeberpa ruang kelas SD setempat selama 2 Jam. Selesai pelaksanaan tes, jawaban soal langsung dikoreksi dan dan diumumkan ke peserta/masyarakat hasil perolehan nilai tiap peserta.
Adapun hasil nilai tertinggi tes tertulis pengangkatan perangkat desa Wionkromo adalah :
1. KADUS II dengan nilai tertinggi 65 diraih oleh Deni Trihayu Susanti.
2. KADUS III dengan nilai tertinggi 72 diraih oleh Nor Fadillah.
3. KAUR KEUANGAN dengan nilai tertinggi 71 diraih oleh Yusuf ali Fatah.
Berikut hasil nilai tertinggi tes tertulis 3 (tiga) desa lainnya yang melaksanakan tes secara serempak.
Desa Susukan :
1. KAUR PERENCANAAN dengan nilai tertinggi 78 diraih oleh Wahudi.
2. KAUR KESRA Untung S dengan nilai 85.
Desa Ambokulon :
1. KAUR KEUANGAN dengan nilai tertinggi 94 diraih oleh Siti Subarkah.
2). KAUR PERENCANAAN dengan nilai tertinggi 82 diraih oleh Wahudi.
3) KADUS I dengan nilai tertinggi 96 diraih oleh Nur Ikhsah.
4).KADUS IIÂ dengan nilai tertinggi 87 diraih oleh Kletaput Budi.
Desa Lowa :
1. KAUR TU & UMUM dengan nilai tertinggi 63 diraih oleh Choliyah.
2. KAUR PERENCANAAN dengan nilai tertinggi 74 diraih oleh Refti Indah K .
3. KAUR KEUANGANÂ dengan nilai tertinggi U6 diraih oleh Desi Amanlia.
4. KADUS IÂ dengan nilai tertinggi 69 diraih oleh M Anwar. (hp)
Baca Juga