Pemalang Miliki Permukiman Kumuh Terbanyak di Jateng, BPS: Tersebar di 56 Desa

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Pemalang Mimik Nurjanti. FOTO/PUSKAPIK/ERIKO GARDA DEMOKRASI

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Kabupaten Pemalang menjadi daerah paling banyak memiliki permukiman kumuh di Jawa Tengah. Permukiman kumuh mayoritas berada di wilayah pantura.

Bertenggernya Kabupaten Pemalang di urutan teratas daerah yang miliki desa dengan permukiman kumuh terbanyak di Jawa Tengah sedang ramai di media sosial. Ranking tersebut muncul dalam data yang disajikan databoks.katadata.co.id. Artikel itu menyebut pada 2020, Provinsi Jawa Tengah memiliki 419 desa dengan permukiman kumuh.

Dalam 3 besar, desa dengan permukiman kumuh di Jawa Tengah ini paling banyak berada di Kabupaten Pemalang yaitu 56 desa, disusul Tegal 46 desa, dan Surakarta 32 desa.

Saat dikonfirmasi Puskapik.com, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Pemalang Mimik Nurjanti, membenarkan ada 56 desa dengan permukiman kumuh di Kabupaten Pemalang. “Di tahun 2020 kami melakukan pendataan potensi desa (podes). Ada pertanyaan tentang apakah ada pemukiman kumuh di desa,” kata Mimik, Kamis, 21 Oktober 2021.

Definisi kumuh, kata Mimik, adalah sanitasi lingkungan buruk, bangunan padat, dan sebagian besar tidak layak huni. “Ditanyakan juga ada berapa lokasi, berapa jumlah bangunannya, dan berapa jumlah keluarganya,” katanya.

Menurut Mimik, mayoritas desa dengan permukiman kumuh ada di Kecamatan Pemalang, Taman, Petarukan, Comal, dan Ulujami.

Penulis: Eriko Garda Demokrasi
Editor: Faisal M

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!