Operasi Zebra Candi, Satlantas Polres Tegal Tekankan Penerapan Prokes Kepada Pengguna Jalan

Personel Satlantas Polres Tegal menggelar operasi zebra candi 2021 di depan Mako Polres, Senin, 15 November 2021. FOTO/PUSKAPIK/SAKTI RAMADHAN

PUSKAPIK.COM, Slawi – Jajaran Polisi Lalu Lintas di seluruh Indonesia menggelar Operasi Zebra mulai 15 hingga 28 November 2021. Tak terkecuali Satlantas Polres Tegal. Dalam Operasi Zebra di masa pandemi, petugas lebih menekankan penerapan disiplin protokol kesehatan kepada para pengguna jalan.

Kasat Lantas Polres Tegal AKP Dwi Himawan Chandra kepada awak media mengatakan, tujuan Operasi Zebra Candi 2021 adalah pengendalian Covid-19, penerapan prokes bagi pengendara kendaraan selain kesadaran ketertiban berlalulintas.

“Target Ops Zebra, kami dari Lalu Lintas sendiri lebih menekankan pada penindakan edukasi, preventif dan preemtif,” kata Himawan.

Baca Juga

Loading RSS Feed

Meski demikian, lanjut Himawan, pihaknya tetap akan melakukan penindakan pada pelanggaran yang membahayakan keselamatan nyawa orang.

“Khusus pada pelanggaran yang menjadi titik berat bahaya keselamatan, baru akan dilakukan penindakan,” ujarnya.

Selain penekanan protokol kesehatan kepada pengguna jalan, petugas juga akan melalukan aksi-aksi simpatik kepada masyarakat. Seperti bagi-bagi bunga, stiker dan coklat kepada pengendara yang tertib dan taat aturan lalu lintas.

“Seperti pada hari ini kita berikan bunga dan coklat sebagai wujud simpatik dan kasih sayang kita kepada pengguna jalan yang sudah melengkapi dengan surat surat kesehatan maupun protokol kesehatan,” tandas Himawan.

Kontributor: Sakti Ramadhan
Editor: Faisal M

Loading

Baca Juga

Loading RSS Feed

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!