PUSKAPIK.COM, Pemalang – Relawan hanya memberi tak harap kembali (HMTHK) menyalurkan bantuan untuk korban longsor di Desa Tundagan, Kabupaten Pemalang. Lewat aksinya, HMTHK ajak masyarakat saling peduli sesama.
Salah satu relawan HMTHK, Agus Sulaiman, mengatakan, bantuan uang tunai yang diberikan HMTHK ini merupakan hasil galang dana lewat konser amal yang digelar dua hari.
Dalam konser amal bersama Kodok Band dan Iwan Production itu, para donatur memberikan donasi secara tunai maupun melalui rekening PMI Pemalang untuk korban longsor.
“Bantuan tunai dan lewat rekening kemarin terkumpul dana kurang lebih Rp 7.830.000,†ungkap Agus Sulaiman, Senin 17 Januari 2022.
Donasi tersebut kemudian diserahkan kepada Kepala Desa Tundagan, Nurul Humam, oleh Ketua Harian HMTHK, Untung TS, pada Minggu 16 Januari 2022 kemarin.
Lewat aksi sosial ini, HMTHK mengajak masyarakat untuk saling peduli, mendoakan, serta memberi dukungan untuk para korban tanah longsor Desa Tundagan, Kecamatan Watukumpul.
“Semoga bantuan dari kami, bisa meringankan beban saudara saudara kita yang berada di Desa Tundagan, dan diberikan ketabahan serta kekuatan untuk bangkit kembali.†tandas Agus Sulaiman.
Bantuan dari HMTHK itu disambut baik oleh Kadus I Desa Tundagan, Makmur. Dirinya mengucapkan terimakasih dan apresiasi atas kepedulian dari para relawan HMTHK itu.
Penulis : Eriko Garda Demokrasi
Ediotor : Heru Kundhimiarso
Berita Lainnya :
