PUSKAPIK.COM, PEMALANG – Dinas Kesehatan Kabupaten Pemalang menegaskan lonjakan kasus DBD (Demam Berdarah Dengue) dari 13 tahun terakhir yang terbesar di tahun 2016 dengan jumlah kasus 615 dan terendah di tahun 2021 dengan jumlah 14 kasus .
“Sehingga kasus (DBD) di wilayah Kabupaten Pemalang dari tahun ke tahun secara grafik kian meningkat,†hal ini dituturkan oleh Kabid Pencegahan dan Penanggulangan Penyakit (Kabid P2P), Aris Gunatama ditemui di kantor Dinas Kesehatan Pemalang.
“Upaya Dinas Kesehatan dalam menanggulangi wabah DMD yaitu dengan cara 3M  Mengubur, Menguras, dan Menutup,†tegasnya yang berharap wabah DBD bisa tertangani dan masyarakat bisa patuh dengan program 3M agar tidak terserang kembali.
Baca Juga
Pihak Dinas Kesehatan, lanjutnya, pun lebih menyarankan kepada masyarakat untuk tetap memperhatikan 3M dalam penanganan DBD ketimbang melakukan Foging (penyemprotan).
“Pasalnya dengan menerapkan sistem 3M wabah DBD akan sangat cepat teratasi dikarenakan genangan air yang kotor yang timbul hidupnya bintik sarang nyamuk sangat lah cepat dalam hitungan Minggu.â€
Reporter: Rizaldi
Editor: Embong Sriyadi
Baca Juga