PUSKAPIK.COM, Pemalang – Ratusan pesepeda di Kabupaten Pemalang gowes bareng dalam rangka memperingati Hari Sepeda Sedunia (World Bicycle Day), Minggu 5 Juni 2022, pagi.
Pesepeda dari berbagai komunitas maupun warga biasa itu berkumpul di depan Kantor Bupati Pemalang, Jalan Suro Hadikusumo, Kelurahan Kebondalem.
Dari depan Kantor Bupati Pemalang, mereka gowes bersama menuju Benowo Park di Desa Penggarit Kecamatan Taman, menempuh perjalanan sejauh 8,5 kilometer.
Baca Juga
Konvoi sekitar 500 pesepeda itu dipimpin Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo. Sebelum berangkat, Bupati mengimbau peserta mematuhi rambu lalu lintas, tertib dan sopan di jalan.
Penanggungjawab kegiatan, Toto Soesilo, menuturkan, aksi gowes bareng ini bertujuan untuk membudayakan masyarakat menggunakan sepeda dalam beraktivitas sehari-hari.
“Misalnya berangkat kerja (bike to work) maupun olahraga dan rekreasi, untuk mengurangi polusi dan kemacetan di jalan raya.” tuturnya.
Lewat aksi gowes bareng ini, kata Toto, masyarakat diajak hidup sehat dengan bersepeda dan Kabupaten Pemalang diharapkan menjadi kota ramah sepeda.
Selain memperingati Hari Sepeda Sedunia, kegiatan ini sekaligus memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia dengan aksi penanaman pohon tabebuya di Benowo Park.
Penulis : Eriko Garda Demokrasi
Baca Juga