Penyidik KPK Geledah Kantor Bupati, Sekda dan OPD Pemkab Pemalang

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Puluhan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin 15 Agustus 2022, melakukan penggeledahan di Kantor Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo.

Penyidik KPK juga menggeledah kantor di Kompleks Pemerintah Kabupaten Pemalang, seperti Kantor Sekretaris Daerah (Sekda) dan Kantor Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Kantor OPD Pemalang yang digeledah di antaranya Kantor Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Pemalang, Diskominfo Pemalang dan Diskoperindag Pemalang.

Baca Juga

Loading RSS Feed

Dalam pantauan Puskapik.com, penggeledahan itu dilakukan secara tertutup dan mendapat pengamanan ketat oleh personel Polri.

Hingga berita ini diturunkan, penggeledahan oleh penyidik KPK masih dilakukan. Awak media yang sedang berada di lokasi penggeledahan belum bisa mendapat keterangan resmi terkait penggeledahan itu.

Selain menggeledah sejumlah kantor di Kompleks Pemerintah Kabupaten Pemalang, KPK juga menggeledah rumah pribadi tersangka Kepala Diskominfo Pemalang, Yanuar Nitbani, di Jalan Tanibar V Kelurahan Bojongbata.

Diberitakan sebelumnya, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mulai menggeledah sejumlah tempat di Kabupaten Pemalang terkait dugaan kasus suap jual beli jabatan yang melibatkan Bupati dan kroninya.

Penulis : Eriko Garda Demokras

Loading

Baca Juga

Loading RSS Feed

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!