Dianiaya Majikan, ART asal Pemalang Kabur dengan Luka Lebam di Sekujur Tubuh

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Asisten Rumah Tangga (ART) asal Kabupaten Pemalang Siti Khotimah disiksa majikannya di Jakarta hingga mengalami luka bakar di kaki dan lebam di sekujur tubuhnya.

Wanita 23 tahun asal Desa Kebanggan Kecamatan Moga Kabupaten Pemalang itu kini tengah dirawat di RSUD dr M Ashari Pemalang setelah dirinya berhasil kabur dari rumah sang majikan.

Diketahui, korban sudah 3 bulan menjadi ART di tempat majikannya yang bernama Mety di Apartemen Jalan Teuku Nyak Arief, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Baca Juga

Loading RSS Feed

Karena tak kuat dengan siksaan, Siti kabur saat dia disuruh belanja ke sebuah minimarket. Ia lalu lari dan naik angkutan, kemudian berinisiatif langsung pulang ke Pemalang menggunakan mobil sewa.

Paman korban, Asrofi, menuturkan, keponakannya yang merupakan janda tanpa anak itu bekerja menjadi ART untuk mencari penghasilan. Namun, Siti tak pernah berkabar dengan keluarganya.

“Namun tiba- tiba diketahui kondisinya penuh luka akibat dianiaya majikan,” ujar Asrofi, Jumat 9 Desember 2022.

Kondisi korban saat ini masih lemas dan shock. Pihak keluarga juga sudah melaporkan kejadian ini ke pihak Kepolisian. Korban berharap pelaku bisa dijerat hukum sesuai perbuatannya.

Penulis : Eriko Garda Demokrasi

Loading

Baca Juga

Loading RSS Feed

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!