Batang  

Pj Bupati Batang Gelar Doa Bersama Untuk Keselamatan Kabupaten Batang

PUSKAPIK.COM, Batang – Pascagempa bumi, Pemerintah Kabupaten Batang menggelar Khotmil Quran dan Doa Bersama untuk keselamatan Kabupaten Batang di Aula Bupati Batang, Kabupaten Batang, Selasa (16/7/2024) malam.
Penjabat (Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki mengatakan, melalui acara ini, kami ingin berdoa dan berikhtiar bersama-sama agar keselamatan wilayah Batang senantiasa terjaga, terbebas dari bencana, serta mendapat perlindungan dari segala ancaman yang mungkin terjadi. Kami percaya bahwa dengan ikhtiar dan doa kita yang tulus, Allah SWT akan senantiasa melindungi kita semua dan menjaga wilayah ini dari segala musibah.
“Mari kita renungkan bersama bahwa bencana alam, termasuk gempa bumi, adalah ujian dari Allah SWT yang harus kita hadapi dengan penuh kesabaran dan keberanian. Kita tidak boleh menyerah, namun sebaliknya kita harus bersatu dalam doa dan upaya untuk memperbaiki kondisi wilayah kita, agar menjadi tempat yang aman, tenteram, dan sejahtera bagi seluruh masyarakat Kabupaten Batang,” jelasnya.
Lani menyebutkan bahwa, pada acara Khotmil Qur’an dan Do’a Bersama ini juga kegiatan Pentasarufan fakir miskin dan istighosah yang kita laksanakan hari ini adalah wujud kepedulian kita sebagai komunitas yang peduli terhadap sesama.
“Terkait dengan gempa bumi yang menerpa wilayah Batang, marilah kita terus bersatu, berdoa, dan bekerja sama, saling tolong-menolong untuk membangun kembali wilayah yang terdampak, serta melakukan langkah-langkah pencegahan agar bencana serupa tidak terulang di masa mendatang. Kita percaya bahwa dengan upaya yang sungguh-sungguh dan doa yang tulus, kita dapat melalui cobaan ini dengan tegar dan penuh keikhlasan,” terangnya.
Lani mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Batang untuk bersatu dalam ikhtiar dan doa untuk keselamatan wilayah kita. Marilah kita tinggalkan perbedaan, saling mendukung satu sama lain, dan bekerja bersama-sama demi masa depan yang lebih baik bagi generasi mendatang.
“Semoga Allah SWT merahmati kita semua dan melindungi Kabupaten Batang dari segala bencana. Serta serta rahmat dari Allah SWT. Semoga acara ini memberikan manfaat dan keberkahan bagi kita semua,” tandasnya. **
Penulis : Ryo

Loading

Baca Juga

Loading RSS Feed
error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!