Batang  

Pembangunan Jalan Desa Pacet Buka Dua Akses Wisata

PUSKAPIK.COM, Batang – Pembangunan infrastruktur Desa Pacet nantinya tak hanya bermanfaat secara perekonomian dan pendidikan. Pasalnya, akses tersebut juga menjadi penghubung ke akses wisata Telaga Dringo dan Kawah Candra Dimuka.
Kepala Desa Pacet Dendi Hernawan mengaku akses penghubung menuju ke beberapa desa, bahkan sangat sulit dilalui karena sejak dulu hanya jalan setapak. Dan saat ini akan dibangun oleh Kodim menjadi lebih mudah dilewati nantinya.
“Ini kalau makadam sudah selesai, rencana akan diajukan kepada Pemda supaya dilakukan pengaspalan, supaya petani lebih cepat membawa hasil panennya. Apalagi jalani ini bisa menjangkau akses wisata Telaga Dringo dan Kawah Candra Dimuka,” katanya, saat mendampingi pembukaan TMMD Reguler Ke-121, di Desa Pacet, Kecamatan Reban, Kabupaten Batang, Rabu (24/7/2024).
Program TMMD Reguler Ke-121, yang dilaksanakan selama 30 hari oleh Kodim Batang tak hanya berfokus pada pembangunan Infrastruktur jalan penghubung Desa Pacet semata. Satu hal yang jadi konsentrasi yakni rehab tiga Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), yang dirasa layak diperbaiki.
Dandim Batang Letkol Inf Ahmad Alam Budiman menerangkan, rehab RTLH dilalukan secara intensif dengan menerjunkan seluruh komponen, mulai dari anggota Kodim dan Polres Batang hingga mendatangkan anggota tambahan dari Batalyon Zipur/IV Ambarawa didukung warga setempat.
“Proses rehab dilakukan secara keseluruhan karena memang sudah tidak layak dihuni. Semoga rehab RTLH milik warga benar-benar bermanfaat dan membuat rumahnya layak dan nyaman untuk ditinggali,” ujar dia.**
Penulis : ryo_red

Loading

error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!