Dorong Minat Baca Masyarakat Melalui Roadshow dan Duta Baca

PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Bunda Literasi Kota Pekalongan, Inggit Soraya terus mendorong minat baca masyarakat dari berbagai kalangan masyarakat, terutama pelajar. Salah satunya melalui Roadshow Bunda Literasi yang kali ini dihelat di SMAN 2 Pekalongan.

Tak hanya Roadshow Bunda Literasi, selanjutnya juga akan dihadirkan duta baca yang akan membantu menyosialisasikan semangat membaca masyarakat sehingga Indeks Baca Masyarakat Kota Pekalongan terus meningkat. “Meskipun indeks baca di Kota Pekalongan sudah cukup baik, semangat literasi, semangat untuk terus membaca buku dan menambah wawasan harus dipupuk di kalangan pelajar dan masyarakat,” terang Inggit di SMAN 2 Pekalongan.

Menurut Inggit para pelajar sangat antusias dalam berliterasi. Inggit berharap ke depannya muncul generasi Kota Pekalongan yang literat, serta berwawasan. “Semangat literasi ini telah digalakkan di berbagai kalangan, jika pelajar saja nantinya semangat untuk membaca buku, rajin ke ke perpustakaan maka masyarakat juga akan melakukan hal serupa,” tandasnya.

Baca Juga

Loading RSS Feed

Sementara itu, Kepala SMAN 2 Pekalongan, Agus Sulistyono menyambut baik kegiatan Roadshow Bunda Literasi ini. Harapannya anak-anak di SMAN 2 Pekalongan ini semakin gemar membaca.

“Berbagai program literasi juga kami galakkan di sini seperti melalui program penggunaan komunikasi dan lainnya,” tukasnya.**

Penulis : ryo_red

Loading

Baca Juga

Loading RSS Feed
error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!