Anggota DPRD Pemalang Minta Anggaran Refocusing Diarahkan ke Penanganan Sampah 

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Anggota Badan Anggaran DPRD Pemalang, Rizaldi Rais Handayani, meminta agar refocusing anggaran nantinya dialihkan untuk penanganan sampah yang masih menjadi persoalan serius di Kabupaten Pemalang.

“Penting untuk kami ingatkan, karena paparan anggaran refocusing sebesar Rp 24,35 Miliar, kami lihat belum ada yang dialihkan untuk program penanganan sampah.” kata Rizaldi, Sabtu (1/3/2025).

Legislator muda dari fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu mengusulkan agar sebagian anggaran itu disokong untuk program penyelesaian masalah sampah mulai dari desa.

Baca Juga

Loading RSS Feed

“Penyelesaian masalah sampah pada level desa ini memanglah efektif dalam kacamata kami.” tutur Rizaldi.

Sebagaimana diketahui, sampah masih menjadi momok di Kabupaten Pemalang. Dimana beberapa waktu lalu sampah menumpuk di Tempat Pembuangan Sampah (TPS) dan jalanan kota hingga desa.

Persoalan ini bermula saat ditutupnya Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Pesalakan Desa Pegongsoran, Pemalang, Kabupaten Pemalang pada Mei 2023 silam. Masalah ini pun terus berlarut dan hingga kini belum terselesaikan. (**)

Baca Juga

Loading RSS Feed
Penulis: erikoEditor: nabil
error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!