Kios Pakan Hewan di Tegal Ini Fasilitasi Informasi Konsumen
- calendar_month 3 jam yang lalu


“Kalau pembeli biasanya sore, Mbak. Habis Ashar, jam sekitar jam setengah lima mungkin ya, karena faktor pulang kerja juga kan. Seringnya jam lima sih, sekalian mampir,” tuturnya.
Dalam hal sistem distribusi, operasional utama masih berfokus pada penjualan secara langsung di lokasi fisik.
Namun, untuk beradaptasi dengan kebutuhan efisiensi, kios ini mulai melayani pengiriman melalui jasa kurir instan seperti Gojek dan Maxim.
Meskipun belum merambah ke platform marketplace skala besar, Iyam menyatakan bahwa pengembangan ke arah digital menjadi pertimbangan di masa mendatang.
Terkait aspek keamanan produk, pihak kios mengandalkan standar pengemasan dari pabrikan
Seluruh pakan dalam kondisi tertutup untuk menjaga kualitas isinya. “Gimana ya Mbak, soalnya dari sananya kan udah bungkusan kan, otomatis masih segel amanlah mestinya,” tegas Iyam.
Bagi konsumen, terutama para pecinta kucing yang baru memulai hobi memelihara hewan, pihak kios memposisikan diri sebagai penyedia informasi terkait pilihan produk yang tersedia di pasar.
“Seringnya sih kadang seringnya minta rekomendasi ya, soalnya dia juga awam banget… Jadi paling kayak dari kita nyaranin doang, kasih rekomendasi yang best seller,” pungkasnya.
Rosela SMK Negeri 1 Slawi
- Penulis: Redaksi
- Editor: dwa





















