Cegah Corona, di Pemalang TNI-Polri Kompak Bergerak

FOTO/PUSKAPIK/ISTIMEWA

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Petugas gabungan dari Polres, Kodim 0711, BNPBD, Dinkes, PMI, Dishub, dan pegawai Pasar Pagi Pemalang, Kamis 26 Maret 2020, bekerja sama melakukan penyemprotan disinfektan. Ini dilakukan untuk mencegah penyebaran virus corona (Covid-19).

Beberapa tempat yang menjadi sasaran petugas adalah Terminal Induk, Stasiun Kereta Api, Pasar Pagi, dan Alun-alun Kabupaten Pemalang.

Komandan Kodim (Dandim) 0711 Pemalang, Letkol Inf Irvan Christian Tarigan, S.I.P., M. Han, mengungkapkan, dirinya menginstruksikan TNI di semua Koramil se-Kabpaten Pemalang untuk membantu pencegahan virus corona.

Baca Juga

Loading RSS Feed

“Bahkan semua Anggota TNI Bintara Pembina Desa (Babinsa) bergerak cepat mencegah penyebaran virus corona di semua desa di Pemalang,” kata Irvan.

Sementara itu, selain melakukan penyemprotan disinfektan, Kapolres Pemalang AKBP Edy Suranta Sitepu, melalui Kabag Ren AKP Pranata menyampaikan, pihaknya juga memberikan imbauan Kamtibmas untuk mengajak masyarakat agar menerapkan kebiasaan hidup bersih dan pola hidup sehat.

“Gunakan masker bila batuk atau bersin. Jangan lupa mencuci tangan menggunakan sabun sebelum dan sesudah melakukan kegiatan,” imbau Kabag Ren menggunakan pengeras suara.

 

Kapolres Pemalang, Edy Suranta Sitepu mengharapkan berbagai upaya yang dilaksanakan oleh TNI-Polri dan jajaran instansi pemerintah Kabupaten Pemalang dapat memutus mata rantai penyebaran virus Corona khususnya di Kabupaten Pemalang.

“Oleh karena itu, mohon warga masyarakat khususnya di Kabupaten Pemalang agar meminimalisir untuk keluar rumah.
Apabila ada keperluan, hendaknya terapkan sosial distancing dan hindari kerumunan massa,” pungkas Edy.

Kontributor: Suryo Sukarno
Editor : Amin Nurrokhman

Loading

Baca Juga

Loading RSS Feed

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!