PUSKAPIK.COM, Tegal – Direktur Lalu Lintas Polda Jawa Tengah, Komisaris Besar Polisi Subandriya, bersama sejumlah anggotanya, Sabtu siang, 11 April 2020, blusukan ke rumah-rumah warga di Kelurahan Kemandungan, Kecamatan Tegal Barat, Kota Tegal.
Berangkat dari Markas Induk PJR Kota Tegal, Kombes Subandriya bersama sejumlah anggota Satlantas dan PJR, menyambangi rumah warga, untuk membagikan paket sembako dan masker gratis, kepada warga kurang mampu yang terdampak pandemi virus corona (Covid-19).
Kedatangan Dirlantas dan anak buahnya, sempat menarik perhatian warga. Bahkan, warga yang akan diberi paket sembako pun terkejut melihat kedatangan belasan polisi. Selain membagikan paket Sembako dan masker, Dirlantas, sekaligus memberikan imbauan kepada warga agar mematuhi anjuran pemerintah untuk tinggal di rumah dan memakai masker jika keluar rumah untuk keperluan yang mendesak.
Baca Juga
“Saya, Dirlantas Polda Jateng. Sengaja ke Kota Tegal untuk menyampaikan titipan dari pak Kapolda berupa paket sembako. Mudah-mudahan bermanfaat untuk warga yang terdampak wabah corona,” kata Subandriya.
Khusus di Kelurahan Kemandungan, ada 25 paket sembako yang dibagikan ke warga. Di sela-sela memberikan sembako, Dirlantas mengimbau, agar warga atau kerabatnya yang ada di luar kota tidak mudik saat Lebaran nanti. Tujuannya untuk mencegah penyebaran virus corona di Kota Tegal.
“Mudiknya nanti ya Bu, kalau virus coronanya sudah hilang. Sakniki wonten griyo mawon. Mboten usah tindak-tindak (sekarang di rumah saja. Tidak usah pergi-pergi),” kata Subandriya usai menyerakan paket sembako kepada seorang warga.
Kepada warga, Kombes Subandriya, meminta agar warga mematuhi anjuran social dan physical distancing untuk memutus rantai penyebaran Covid-19.
“Kepada semua saja, virus corona itu tidak pilah pilih. Mau polisi, TNI, ASN, wartawan juga, semua bisa terpapar. Makanya, ayo taati imbauan pemerintah,” ujarnya.
Menyinggung soal pengamanan arus mudik, Dirlantas menjelaskan, jajarannya tetap akan melakukan pengamanan sesuai Standar Operasional Prosedur(SOP).
“Pengamanan tetap kita lakukan sesuai SOP. Kita akan petakan jalur-jalur mana saja yang kemungkikan ramai dilintasi para pemudik,” ujar Subandriya.
Kontributor : Wijayanto
Editor : Amin Nurrokhman
Baca Juga