PUSKAPIK.COM, Pemalang – Tim Gugus Tugas Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Pemalang telah melakukan tracking pada 4 orang warganya yang mengikuti ijtima ulama di Gowa, Sulawesi Selatan. Hasilnya, mereka negatif corona.
Ketua Gugus Tugas Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Pemalang, H Junaedi, dalam konfrensi pers yang digelar di pendopo Kabupaten Pemalang, Senin Malam, 20 April 2020 mengatakan, 4 orang yang diketahui mengikuti kegiatan ijtima ulama di Gowa-Sulawesi Selatan telah ditelusuri.
Empat orang tersebut diketahui pulang dari Gowa 24 Maret 2020. SH warga Desa Kalirandu Kecamatan Petarukan, NR warga Desa Kalirandu Kecamatan Petarukan, STM dan YD warga Desa Klareyan Kecamatan Petarukan. 4 orang tersebut sudah menjalani serangkaian pemeriksaan medis dan karantina mandiri.
Baca Juga
“Setelah menjalani serangkaian pemeriksaan medis dan karantina mandiri 14 hari, 4 orang terebut dinyatakan dalam keadaan baik dan tidak ada gejala klinis yang menonjol,” kata H. Junaedi.
Tim gugus penanganan Covid-19 juga sudah melakukan tracking atau penelusuran kepada siapapun yang pernah berinteraksi secara langsung termasuk keluarga dan kerabat.
“Kami terus mengingatkan kepada masyarakat agar mematuhi proyokol pemerintah baik social dan phyiscal distancing, dan cuci tangan dengan sabun,” ujarnya.
Penulis : Dedi Muhsoni
Editor : Amin Nurrokhman
Baca Juga