Corona, Difabel di Pekalongan, Terima Bantuan

FOTO/PUSKAPIK/ISTIMEWA

PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Difabel menjadi salah satu kategori penerima bantuan selama masa pandemi Covid-19 di Kota Pekalongan. 79 penyandang disabilitas menerima bantuan paket sembako dari pemerintah propinsi.

Walikota Pekalongan, Saelany Machfudz, didampingi Kalakar BPBD Kota Pekalongan, Saminta,SPd menyalurkan secara simbolis bantuan paket sembako tersebut, bertempat di Kantor BPBD Kota Pekalongan, Rabu 13 Mei 2020.

Usai menyerahkan bantuan tersebut, Saelany mengungkapkan, penyaluran bantuan sosial ini bersumber dari provinsi yang disalurkan kepada 79 penyandang disabilitas di Kota Pekalongan.

Baca Juga

Loading RSS Feed

“Mereka yang merupakan kalangan difabel ini juga perlu diperhatikan selama masa pandemi Covid-19, sehingga kami salurkan bantuan,” kata Saelany.

Kontributor : Suryo Sukarno
Editor : Amin Nurrokhman

Loading

Baca Juga

Loading RSS Feed

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!