Bawaslu Pemalang Siapkan Pengawasan Pilkada Mulai 15 Juni Mendatang

Sudadi Komisioner Bawaslu Pemalang Divisi Hukum, Hubungan Masyarakat dan Antalembaga

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Pemalang siap melakukan pengawasan tahapan Pilkada mulai 15 Juni ini mendatang.

Komisioner Bawaslu Pemalang, Sudadi, Selasa 9 Juni 2020, mengatakan, pihaknya masih menunggu instruksi dari Bawaslu pusat terkait keberlanjutan pengawasan pada tahapan terakhir yakni pembentukan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) oleh KPU Pemalang. Tahapan berikutnya sempat tertunda akibat pandemi Covid 19.

“Kita akan lanjutkan pengawasan tahapan berikutnya yang belum terlaksana, di antaranya, pemutakhiran data pemilih dan verifikasi dukungan calon perseorangan,” ungkap Sudadi.

Ditanya soal pengawasan Pilkada saat masa pandemi Covid-19, Sudadi menjelaskan, pelaksanaan tahapan Pilkada tetap mengacu kepada Peraturan KPU (PKPU) dan Perbawaslu.

“Kalau Perbawaslu itu intinya mengatur untuk memastikan bahwa pelaksanaan Pilkada harus sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku termasuk PKPU, yang saat ini belum keluar,” tambahnya.

Draf PKPU terbaru sendiri saat ini sedang pada tahap uji publik yang kemungkinan sudah keluar sebelum tanggal 15 Juni.

“Intinya kerja-kerja pengawasan oleh Bawaslu sesuai dengan protokol kesehatan,” ujarnya.

Penulis : Baktiawan Candheki
Editor : Amin Nurrokhman

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!