Cabup Pemalang Iskandar Sampaikan Program Rp30 juta Per RT kepada Relawan Mulyoharjo

Calon Bupati Pemalang nomor urut 3, Iskandar Ali Syahbana, menyosialisasikan program unggulan, 30 juta per RT kepada puluhan relawan pemenangannya di kantor DPC PKB Pemalang, Jumat malam, 13 November 2020. FOTO/PUSKAPIK/BAKTIAWAN CANDHEKI

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Calon Bupati Pemalang nomor urut 3, Iskandar Ali Syahbana, menyosialisasikan program unggulan, 30 juta per RT kepada puluhan relawan pemenangannya di kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Pemalang, Jumat malam, 13 November 2020.

Anggota Tim Kampanye tingkat Kabupaten, Hasan, menyampaikan, strategi pemenangan dengan mengenalkan profil Iskandar-Awe kepada warga sekitar, baik tetangga maupun keluarga yang mempunyai hak pilih dalam Pilkada 9 Desember mendatang.

“Kita kenalkan calon bupati kita dengan kata ‘PAS’ yakni Pengusaha Ahli Santri. Lalu programnya ‘TIGA’ Tingkatkan Ekonomi Warga, bentuknya apa bentuknya adalah program 30 Juta per RT, ” ujarnya.

Hasan juga memberikan rincian, jika per RT mendapatkan Rp30 juta, maka dikalikan 111 RT di Kelurahan Mulyoharjo maka, ada Rp3,3 miliar setiap tahun.

Berpeci dan berkemeja hijau, Iskandar mengajak seluruh koordinator kelurahan yang hadir dalam acara itu untuk tidak segan-segan mengenalkan profil dan program unggulannya kepada orang-orang terdekat.

“Kenalkan profil Iskandar-Awe kepada tetangga dan lingkungan sekitar. Pasti ditanya kenapa berani mengenalkan mendukung Iskandar-Awe, apakah sudah pernah bertemu? Jawabannya ya malam ini ketika kita bertemu untuk silaturahmi,” ujarnya.

Penulis: Baktiawan Candheki
Editor: Faisal M

Berita Lainnya :

Loading RSS Feed

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!