Penetapan Bupati-Wakil Bupati Pemalang Dijaga Aparat, Jalur Lalin Dialihkan

Apel pengamanan Acara penetapan pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Pemalang 2020, Kamis 21 Januari 2021.FOTO/PUSKAPIK/ERIKO GARDA DEMOKRASI

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Acara penetapan pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Pemalang 2020 terpilih mendapat pengawalan ketat dari aparat keamanan. Pengalihan jalur lalu lintas (lalin) sekitar juga dilakukan selama acara ini berlangsung.

Sore ini, Kamis 21 Januari 2021, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pemalang menggelar acara penetapan pasangan calon Bupati-Wakil Bupati 2020 terpilih Agung-Mansur. Acara ini digelar di pendopo kantor KPU Pemalang, Jalan Jenderal Ahmad Yani nomor 59, Pemalang.

Acara penetapan pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Pemalang 2020 ini mendapat pengawalan dari aparat keamanan. Mulai dari TNI-Polri, Satpol PP, Dishub, serta petugas Damkar.

Baca Juga

Loading RSS Feed

Pasukan anti huru-hara nampak bersiaga di sekitar kantor KPU Pemalang. Satu unit mobil pemadam kebakaran juga disiapkan.

Apel pengamanan digelar di depan kantor KPU Pemalang, dipimpin Kabag Ops Polres Pemalang, AKP Andi Setiyo Wibowo. AKP Andi mengingatkan agar para personil tetap menerapkan protokol kesehatan dalam pengamanan.

“Saya harapkan dalam melaksanakan pengamanan ini kita laksanakan bersama. Kita berharap, pelaksanaan pengamanan berjalan lancar, aman, kondusif, dan terkendali sampai akhir nanti,” kata AKP Andi.

Selama acara penetapan pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Pemalang 2020 ini berlangsung, jalan menuju kantor KPU Pemalang ditutup sementara dan lalu lintas dialihkan.

Untuk jalur dari arah utara, ditutup 200 M dari kantor KPU Pemalang. Tepatnya didepan LKP Insan Cendekia Course (ICC). Pengguna jalan dialihkan ke Jalan Merbabu ataupun Gang Kepatihan Barat.

Sedangkan, untuk jalur dari arah selatan, jalan ditutup dari traffic light (lampu merah) tugu sirandu. Disana, pengguna jalan dialihkan ke arah timur, Jalan Dokter Wahidin dan ke arah barat, Jalan KH Ahmad Dahlan.

Hingga berita ini diunggah, Kamis 21 Januari 2021, Acara penetapan pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Pemalang 2020 terpilih masih berlangsung.

Penulis : Eriko Garda Demokrasi
Editor: Amin Nurrokhman

Loading

Baca Juga

Loading RSS Feed

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!