Angin Kencang, 2 Rumah Warga Sirampog Brebes Rusak Tertimpa Pohon Pinus

Angin kencang menerjang pohon pinus hingga menimpa dua rumah warga di Dukuh Lagaran, Desa Kaligiri, Kecamatan Sirampog, Kabupaten Brebes
BREBES, puskapik.com – Angin kencang menumbangkan pohon pinus hingga menimpa dua rumah warga di Dukuh Lagaran, Desa Kaligiri, Kecamatan Sirampog, Kabupaten Brebes, Jumat sore, 23 Januari 2026.
Peristiwa tersebut terjadi saat hujan deras mengguyur wilayah Brebes bagian selatan, sekitar pukul 16.30 WIB.
Pohon pinus berukuran besar yang berada di sekitar permukiman warga roboh akibat terpaan angin kencang dan menimpa dua rumah yang berada tepat di bawahnya.
Baca Juga: Diwaspadai, Banjir di Sungai Gintung Bawa Material dari Gunung Slamet
Koordinator Penanganan Bencana Posko Bumiayu, Budi Sujatmiko, membenarkan kejadian tersebut. Ia mengatakan pihaknya bersama tim langsung menuju lokasi setelah menerima laporan dari warga.
“Angin kencang menumbangkan pohon pinus dan menimpa dua rumah warga. Kejadian berlangsung cukup cepat,” kata Budi saat dihubungi melalui sambungan telepon.
Menurut Budi, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun, dua rumah warga mengalami kerusakan pada bagian atap akibat tertimpa batang dan dahan pohon.
Lebih lanjut, Budi mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem. Mengingat hujan disertai angin kencang masih berpotensi terjadi di wilayah Sirampog dan sekitarnya.
Baca Juga: Update Banjir di Pekalongan, Polisi Masih Siaga di Tiga Titik Wilayah Kedungwuni
“Kami mengimbau warga, khususnya yang tinggal di dekat pohon besar atau perbukitan, agar meningkatkan kewaspadaan dan segera melapor jika melihat pohon yang berpotensi tumbang,” ujarnya.***
Artikel Terkait

Layanan Air Bersih PDAM Tirta Baribis ke 7.600 Pelanggan di Bumiayu Mulai Pulih Pasca Banjir

Emak-emak Desa Adisana Brebes Turun ke Jalan Soroti Banjir Berulang dan Kerusakan Hutan

Waspadai Banjir, Saluran Perkotaan Dipenuhi Enceng Gondok Dibersihkan
