Pulihkan Psikologis Anak Pasca Genangan, Mba Iin Lakukan Trauma Healing di Tegal

Senin, 26 Januari 2026 | 10.31
Wakil Wali Kota Tegal, Mba Iin, berdialog dengan salah satu siswa MI Nurul Hikmah, Kelurahan Krandon, Senin 26 Januari 2026.
Wakil Wali Kota Tegal, Mba Iin, berdialog dengan salah satu siswa MI Nurul Hikmah, Kelurahan Krandon, Senin 26 Januari 2026.

Wakil Wali Kota Tegal Tazkiyyatul Muthmainnah menggelar trauma healing bagi siswa SD terdampak genangan di Krandon dan Kaligangsa.

TEGAL, puskapik.com - Wakil Wali Kota Tegal, Tazkiyyatul Muthmainnah, memberikan kegiatan trauma healing kepada siswa sekolah dasar di wilayah Kelurahan Krandon dan Kaligangsa, yang terdampak genangan air, Senin 26 Januari 2026).

Dalam kegiatan tersebut, Wakil Wali Kota yang akrab disapa Mba Iin menggandeng Tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah serta Ikatan Bidan Indonesia Kota Tegal.

Anak-anak diajak bermain sambil belajar sebagai upaya memulihkan kondisi psikologis pasca genangan air.

Melalui aktivitas edukatif dan interaktif, Mba Iin juga mengajak para siswa untuk lebih peduli terhadap lingkungan, seperti tidak membuang sampah sembarangan, menanam dan merawat pohon serta menjaga kebersihan lingkungan sekitar.

Baca Juga: Niat Rapikan Kabel WiFi, Dua Pemuda di Pekalongan Terluka Tersengat Listrik

Selain itu, Mba Iin mengajak anak-anak berdialog untuk mengetahui perasaan mereka saat terjadi genangan air atau banjir. Beragam respons pun muncul dari para siswa.

"Dari mereka ada yang merasa senang dan ada juga yang sedih. Yang senang karena bisa bermain air, sementara yang sedih karena rumah dan keluarganya terdampak genangan," ujar Mba Iin.

Salah satu siswa, Arkan, dari MI Nurul Hikmah, mengungkapkan kesedihannya saat banjir melanda.

"Saya sedih karena tidak bisa tidur, karena kasurnya basah," tutur Arkan saat berdialog dengan Mba Iin.

Melalui kegiatan trauma healing ini, Mba Iin berharap anak-anak tetap bersemangat belajar, tidak larut dalam rasa takut serta memiliki kesadaran sejak dini untuk ikut menjaga alam dan lingkungan.

Halaman 1 dari 2

Artikel Terkait