Weton Hari Ini Kamis Pahing, Cocok Jadi Dokter, Akuntan, Dosen dan Ilmuwan

Weton Kamis Pahing 15 Januari 2026 dikenal cerdas, berwatak baik, cocok berkarier sebagai dokter, akuntan, dosen, hingga ilmuwan.
SLAWI, puskapik.com - Weton hari ini, 15 Januari 2026 dalam hitungan Jawa masuk Kamis Pahing.
Pemilik weton ini biasanya punya otak encer atau cerdas. Mereka lebih mengandalkan otaknya ketimbang ototnya. Oleh karena itu, weton Kamis Pahing sangat bagus dalam karier.
Dilansir dari popbela, pemilik weton Kamis Pahing yang memiliki jumlah neptu tinggi, yakni 17 dinilai sangat beruntung.
Baca Juga: Kisah Perjalanan Spiritual Bung Karno di Pesisir Pantai Selatan Karanghawu
Kamis dengan nilai neptu 8 dan Pahing 9, bisa memiliki karier yang bagus. Namun, mereka lebih cocok dengan pekerjaan yang mengandalkan otak.
Pekerjaan yang cocok, contoh pekerjaan dokter, akuntan, dosen, dan ilmuan.
Hal ini juga berkaitan karena weton ini punya kecerdasan yang tinggi. Mereka pun telaten dalam pekerjaannya. Tak heran kalau pemilik weton ini cocok membangun usaha di sektor tumbuhan seperti kayu dan tanaman.
Tapi tidak menutup kemungkinan bekerja di profesi lainnya, karena kecerdasan Kamis Pahing mampu bekerja dimanapun.
Tak hanya cerdas, weton Kamis Pahing juga memiliki watak yang baik. Orang yang memiliki weton ini cenderung punya hati yang lembut dan suka mengalah.
Sosoknya bahkan punya sifat yang tidak tega karena nalurinya yang ingin merawat sesuatu.



